Begini Manfaat Kangkung Untuk Tubuh Ayam Aduan
Begini Manfaat Kangkung Untuk Tubuh Ayam Aduan - Pakan ayam sendiri pada dasarnya beragam dengan nutrisi yang berbeda-beda namun memiliki banyak manfaat pada tubuh ayam. Sebut saja salah satunya seperti pemberian kangkung sebagai pakan yang penuh nutrisi. Biasanya pemberian kangkung sering kali dijadikan sebagai pakan campuran selama proses pemberian pakan. Kangkung memiliki sejumlah nutrisi baik seperti kandungan vitamin, mineral dan gizi yang tinggi, kaya akan serat, protein, kalsium, vitamin A, vitamin C dan zat besi.
Begini Manfaat Kangkung Untuk Tubuh Ayam Aduan
1. Menyehatkan Sistem Pencernaan
Ayam aduan berkualitas tentu harus memiliki sistem pencernaan yang sehat. Adapun bobotoh dapat memberikan pakan kangkung yang kaya akan serat tinggi sehingga mampu merawat pencernaan ayam agar selalu sehat dan tidak mudah terserang penyakit seperti cacingan, sembelit, diare dan lain sebagainya.
2. Tingkatkan Daya Tahan Tubuh
Pemberian pakan kangkung dapat dijadikan sebagai sumber vitamin tambahan dalam meningkatkan daya tahan tubuh ayam. Dimana nantinya akan mempengaruhi kualitas tarung ayam di arena laga sehingga terus bersemangat dan siap tarung. Adapun dalam pemberiannya bobotoh dapat mencampurkanya langsung dengan beras merah atau jagung.
3. Mempercantik Penampilan Bulu
Penampilan setiap ayam tentu akan menjadi tanda kesiapan ayam untuk diturunkan ke dalam arena laga. Ayam dengan penampilan bulu yang sehat dan indah tentu meningkatkan kepercayaan diri saat bertarung. Dan juga hal ini akan membuat ayam terlihat perkasa dan gagah atas lawannya. Selain pemberian suplemen, bobotoh dapat memberikan pakan kangkung dalam perawatannya. Dimana hal ini akan menjadikan bulu ayam menjadi tidak mudah rontok maupun patah.
4. Obat Penyakit Ayam Aduan
Faktanya pemberian kangkung dianggap ampuh dalam mengatasi sejumlah penyakit ayam seperti kurap hingga bubul yang sering menyerang ayam aduan yang dimiliki. Tepatnya dengan memanfaatkan bagian tunas, bobotoh dapat menjadikannya sebagai salah satu obat dalam mengatasi masalah satu ini. Untuk penerapannya juga mudah yakni dengan menghancurkan bagian tunas hingga halus kemudian tempelkan pada bagain tubuh yang terkena.
Comments
Post a Comment